Pancarkan.com
Peristiwa

DPD Hanura Jatim Bersama Konstituen Kurban 3 Sapi dan 4 Kambing

Seekor sapi yang akan disembelih di Kantor DPD Hanura Jatim

Surabaya, Pancarkan.com – Hari Raya Idul Adha 1443 H/2022, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hati Nurani Rakyat  (Hanura) menyembelih tiga ekor sapid an 4 ekor kambing.

“Bukti kecintaan kepada masyarakat, DPD Hanura Jatim  pada Idul Adha 1443 H / 2022 M  menyembelih tiga ekor sapi kurban untuk Hanura Jatim bersama seluruh konstituennya,” ujar Yunianto Wahyudi, Ketua DPD Hanura Jatim, Minggu (10/7/2024).

Menurut Yunianto Wahyudi, yang melaksanakan kurban tiga ekor sapi itu Hanura Jatim bersama fungsionaris Hanura, seluruh kader Hanura dan pendukung Hanura.

Diharapkan, dengan semangat Idul Adha ini menjadi salah satu ajang silahturahmi dengan publik  terus terpelihara secara baik. “Sehingga chamistry politik masyarakat luas akan semakin terbangun dan semakin menguat,” harapnya.

Hari Raya Idul Adha merupakan momentum, dimana Hanura Jatim bisa menyapa masyarakat, berada di tengah masyarakat luas dengan membagikan daging hewan kurban.

Daging kurban dibagikan kepada masyarakat sekitar kantor DPD Hanura Jatim Jalan Citandui No 2. Tukang sampah,  Ojek Online yang mangkal di sekitar Sekretariat DPD Hanura Jatim . Selebihnya kader Hanura membagikan kepada tetangganya.

“Untuk Idul Adha sekarang ini Hanura Jatim bersama konstituen berkurban 3 ekor sapi dan beberapa kambing , dagingnya kita bagikan kepada masyarakat luas,” pungkas Yunianto.(hery)

Related posts

Vaksinasi Warga yang ‘Tercecer’ di Wilayah Kelurahan Babat Jerawat Pakal

Polres Gresik Bersama Forkopimda Gelar Pemusnahan Barang Bukti Kejahatan 2021

Kapolres Lumajang Beserta Satgas Keamanan Desa Siap Kawal Pemilu 2019

redaksi