SITUBONDO, PETISI.CO – Akibat diguyur hujan lebat selama kurang lebih 1 jam, plengsengan sepanjang 15 meter dan tinggi 4-5 meter di Dusun Glindung RT 21 RW 07, Desa Kalirejo, Kecamatan Sumbermalang, Kabupaten Situbondo, ambruk.
Ambruknya plengsengan tersebut pada Rabu malam sekitar pukul 21.00 WIB, mengakibatkan akses jalan utama warga di Dusun Glindungan yang merupakan akses penghubung menuju Desa Sumberargo tertimbun material bangunan plengsengan dan tanah.
Sehingga akses jalan di daerah tersebut terganggu dan tidak bisa dilewati. Selain itu, sejumlah rumah warga yang berada di atas plengsengan yang ambruk ikut terdampak ambruknya plengsengan.
Susangka Kepala Desa Kalirejo mengatakan, sejumlah rumah warga yang berada di atas plengsengan yang ambruk ini, antara lain rumah Akip (47) dan Toati (85).
Susangka menuturkan, pasca hujan, sejumlah warga setempat melakukan kerja bakti untuk menyingkirkan material yang menimbun jalan dengan menggunakan peralatan seadanya, seperti cangkul dan sekop.
“Minimnya peralatan dan akses jalan hanya untuk pengguna roda dua, material batu dan tanah yang disingkirkan masih belum optimal. Sehingga penanganan masih berlanjut,” tambahnya.(sun)
The post Diguyur Hujan, Plengsengan di Kalirejo Situbondo Ambrol appeared first on Petisi.