Pancarkan.com
Peristiwa

Pastikan Pemilik Warkop dan Pengunjung Prokes Babinsa Kota Datangi Lokasi Binaan

GRESIK, Pancarkan.com-Demi menekan angka penyebaran virus covid-19, Seluruh Babinsa yang bertugas di Jajaran Kodim 0817/Gresik lebih maksimal dalam pemantauan situasi dan kondisi masyarakat binaan ditengah masa pandemi, seperti halnya yang dilakukan Serma M. Idris, Babinsa yang membina wilayah Gapuro Sukolilo Kecamat Gresik dalam memantau tempat keramaian (warkop), Senin (23/8/2021).

Di Desa Gapuro Sukolilo terdapat Makam Waliyullah, yaitu Makam Malik Ibrahim yang biasanya sebelum pandemi banyak dipadati peziarah dari seluruh Indonesia, tetapi semenjak pandemi pengunjung yang akan berziarah dibatasi dan tidak terlalu banyak, untuk memaksimalkan penerapan protokol kesehatan.

Selain itu, disekitar Makam Malik Ibrahim juga banyak warung kopi yang selalu dipadati pengunjung, sasaran kali ini yang dituju oleh Serma M.Idris memberikan imbauan kepada pemilik dan pengunjung warung kopi (warkop) untuk menerapkan protokol kesehatan, sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan pemerintah.

“Saya ingin memastikan bahwa warga binaan saya patuh dengan protokol kesehatan, apalagi ketika di warung kopi seperti ini akan saya imbau dan mengingatkan apabila ada yang tidak menerapkannya, baik kepada pemilik warung atau kepada pengunjung untuk tetap gunakan masker, hindari kerumunan, selalu jaga jarak, dan saya selipkan juga kepada seluruh warga apabila sudah waktunya vaksin segera mendaftarkan diri agar segera di vaksin, karena vaksin ini salah satu upaya dalam menekan penyebaran virus covid-19,” terang Idris. (bah)

Related posts

Walikota Mojokerto Puji Layanan SIM di Polres Kota

redaksi

Group Spiritual Gelar Baksos Pengobatan Alternatif Gratis

redaksipancarkan

Satlantas Polres Gresik Tindak Tegas Pelanggar Lalulintas