SIGI, PETISI.CO – Disela-sela kesibukan mengerjakan perbaikan dan pembangunan sejumlah infrastruktur di wilayah Kabupaten Sigi, anggota TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) sempatkan diri membantu masyarakat setempat.
Seperti yang dilakukan Kapten Sjafroni Sasela, Perwira Seksi Teritorial (Pesiter) Kodim 1306/ Donggala, yang juga salah satu anggota TMMD Sigi, membantu warga untuk bisa melewati jembatan Kura-kura, penghubung Kecamatan Nikolalaki dan Kecamatan Palolo, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah.
“Jembatan ini digunakan oleh warga dari dua kecamatan, yaitu Kecamatan Nikolalaki dan Kecamatan Palolo, baik untuk menjual hasil pertanian ke kota Palu, maupun mencari dan memenuhi kebutuhan hari-hari,” kata Kapten Sjafroni Sasela, Selasa (5/3/2019).
Sementara Ilyas (32) warga Kecamatan Palolo, mengatakan berterima kasih atas adanya kehadiran anggota TNI Manunggal Membangun Desa yang masuk di wilayah Kabupaten Sigi, khususnya di Kecamatan Palolo dan Kecamatan Nokilalaki.
Dengan adanya kehadiran anggota TNI melalui program TMMD ini kata dia, masyarakat sangat terbantu, karena yang dikerjakan oleh anggota TMMD sangat dibutuhkan oleh masyarakat setempat.
“Seperti perbaikan jembatan kura-kura ini, sebelumnya tidak bisa dilalui oleh kami warga karena rusak akibat banjir tahun 2016 lalu, namun sekarang setelah TMMD masuk, maka jembatan ini bisa dilalui, walaupun masih belum selesai pekerjaannya,” kata bapak dua anak ini.
Jembatan kura-kura ini, adalah salah satu dari program TMMD di wilayaah Kabupaten Sigi, yang saat ini sedang digenjot pekerjaannya, untuk membantu kelancaran transportasi masyarakat setempat dalam mewujudkan peningkat ekonomian warga.
Dansatgas TMMD Sigi, Letnan Kolonel Kav I Made Maha Yudhiksa, S.Sos, MM, mengatakan jembatan kura-kura itu sangat vital untuk masyarakat, karena menghubungkan beberapa desa, seperti Desa Kapiroe dan Desa Petimbe serta menghubungkan Kecamatan Palolo dengan Kecamatan Nokilalaki.
Olehnya, kata Komandan Kodim 1306/ Donggala ini, pihaknya konsen terhadap pekerjaan perbaikan jembatan kura-kura tersebut, agar bisa berfungsi dengan baik untuk membantu menunjang aktivitas masyarakat dalam mewujudkan masyarakat sejahtera. (slo)
The post Anggota TMMD Sigi Bantu Warga Lewati Jembatan Kura-Kura appeared first on Petisi.