Pancarkan.com
Pemerintahan

Pemkab Situbondo Sosialisasi Pelaporan dan Pengendalian Gratifikasi

SITUBONDO, PETISI.COGuna menciptakan Good and Clean Government di Kabupaten Situbondo, Bupati Situbondo menggelar sosialisasi pelaporan dan pencegahan gratifikasi di lingkungannya, di lantai II Pemkab Situbondo, Rabu (13/2/19).

Acara tersebut juga menghadirkan dua anggota Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dari Jakarta. Kehadiran anggota KPK tersebut agar memberikan arahan-arahan atau petunjuk dalam mencegah aktivitas gratifikasi di Situbondo. Dua anggota lembaga anti rasuah tersebut dari bagian Direktorat Gratifikasi KPK.

Bupati Situbondo, H. Dadang Wigiarto, SH mengatakan bahwa kehadiran dua staf KPK itu memang sengaja diundang pihak Pemkab Situbondo.

“Kami memang mengundang dua orang anggota KPK yang tujuannya yakni agar kami paham bagaimana menangkal gratifikasi di Situbondo,” jelas Dadang.

Salah satu staf Direktorat Ratifikasi KPK, Anjas dalam arahannya mengatakan, kedatangannya di Pemkab Situbondo untuk memberikan pemahaman seputar penangkalan terhadap gratifikasi. “Demi menciptakan Good and Clean Government,” kata Anjas. (sun)

The post Pemkab Situbondo Sosialisasi Pelaporan dan Pengendalian Gratifikasi appeared first on Petisi.

Sumber Berita : PETISI

Related posts

Joko Widodo: Saya Bangga Provinsi Jatim Miliki Perusahaan Eskpor di Lamongan

Kades Lemahbang Dewo Banyuwangi Dituding Wanprestasi

redaksi

Pemkab Gresik Launching SID di Desa Gadingwatu Menganti