Pancarkan.com
Hukum

Polres Blitar Kota Amankan Dua Bandit Jalanan Spesialis Ibu-ibu

BLITAR, PETISI.CO Bandit jalanan yang selalu meresahkan warga Blitar kini telah diamankan Polres Kota Blitar.  Maulana (25), yang sehari-hari kerjanya sebagai tukang parkir beserta  temanya yang bernama Paulus (50), ditangkap Polres Blitar.

Mereka beraksi berdua, merampas  harta milik seorang wanita hingga berhasil mendapatkan sebuah HP dan dompet berisi uang. Pelaku mengaku dalam aksinya selalu mengincar seorang wanita yang lengah.

Kapolres Kota Blitar AKBP Adewira Siregar, Selasa (2/04/2019) kepada Petisi.co mengatakan, kedua tersangka ini ditangkap anggota Polres Kota Blitar  berawal dari laporan seorang wanita yang menjadi korban penjambretan pada akhir maret 2019.

Setelah Polres mendapatkan laporan, lalu melakukan penyelidikan dan akhirnya anggota Polres Kota mampu menangkap dan menggelandang kedua  pelaku ke Polres Kota Blitar.

Kapolres menunjukkan barang bukti yang diamankan

Lebih lanjut Adewira menjelaskan, bahwa pelaku ini melakukan aksinya selalu berdua, satu sebagai Joki sepeda motor dan yang satu sebagai ekskusekutor. Kedua  tersangka ini  mencari mangsa wanita yang lengah yang sedang belanja. Bahkan mereka tidak segan-segan untuk melukai korbanya bila melawan.

Sementantara itu, Maulana mengaku melakukan penjambretan selalu berdua dan sudah dua kali yang ketahuan, namun yang tidak ketahuan juga dua kali. Mereka dalam aksinya selalu mencari korban ibu-ibu yang lengah yang membawa tas. (min)

The post Polres Blitar Kota Amankan Dua Bandit Jalanan Spesialis Ibu-ibu appeared first on Petisi.

Sumber Berita : PETISI

Related posts

Berbagi Itu Indah, Sebagai Wujud Empaty Kepada Korban Bencana Alam di Pulau Bawean

agus petisi

Dua ABG Jual Motor Curian

agus petisi

Kesaksian Bupati Blitar Bagai Menampar Muka Sendiri

agus petisi