Pancarkan.com
Peristiwa

Polsek, Koramil dan Perhutani RPH Bungkal Sosialisasi Cegah Kebakaran Hutan

 

Sosialisasi Cegah Kebakaran Hutan

Ponorogo, Pancarkan.com – Petugas dari Polsek, Koramil dan Perhutani RPH  Bungkal dimusim kemarau panjang ini gencar melakukan sidak dan sosialisasi kepada masyarakat yang berada di desa – desa yang memiliki wilayah hutan. Pasalnya di musim kering seperti ini hutan sangat mudah tersulut api.

Seperti yang dilakukan di Desa Pelem dan Desa Munggu Kecamatan Bungkal, tim yang dipimpin Kapolsek Bungkal AKP. Joko Suseno melakukan sosialisasi melakukan pendekatan atau visit home dan pemasangan himbauan untuk mengantisipasi pencegahan kebakaran hutan yang ada di wilayah kawasan RPH Bungkal.

“Hutan ini tanggung jawab kita semuanya, termasuk keterlibatan warga dalam menanggulangi dan mencegah kebakaran, pasalnya hutan sangat dibutuhkan warga termasuk perawatan kelangsungan sumber air di wilayah pemukiman terdekat, kalau huyan terawat niscaya sumber air akan mati dan tidak ada kekurangan air lagi,” terang Kapolsek di depan LMDH dan warga Munggu, Jumat (9/8/2019).

Joko Suseno juga mengimbau masyarakat untuk peduli hutan dengan cara mentaati dan melaksanakan yang menjadi himbauannya.

“Mengingat ini musim kemarau panjang yang sejak bulan Pebruari sudah tidak turun hujan maka kami himbau masyarakat agar tidak membuang puntung rokok disembarang tempat, masyarakat agar tidak meninggalkan api dihutan atau dilahan yang berbatasan dengan hutan, masayarakat jjga harus ikut aktif memadamkan api dengan peralatan yang ada apabila setiap saat mengetahui adanya kebakaran hutan atau lahan dekat hutan,” himbau Kapolsek Bungkal.

Sementara Mantri Hutan RPH Bungkal Hadi Susanto, pihaknya membenarkan kalau wilayahnya sangat luas karena ada di 3 kecamatan.

“Berhubung wilayah kami luas ada di Kecamatan Ngrayun, Sambit dan Kecamatan Bungkal, jadi kami mohon masyarakat juga lebih pro aktif bila terjadi kebakaran hutan, apalagi para teman dan kelompok LMDH,” terang Hadi.*

Reporter : Kamaludin

Related posts

Koramil Jatirejo Safari Shalat Tahajud Berjamaah

redaksi

Polsek Slahung Pasok Air ke Desa Terdampak Kelangkaan Air Bersih

Grujugan Bersholawat Bersama Majelis Sholawatan Al-Ghofilin Bondowoso

redaksipancarkan