Polisi Kumpulkan Saksi-saksi Kasus Perampokan Rumah Dinas Walikota Blitar

oleh
Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Dirmanto dalam keterangan pers

Surabaya, Pancarkan.com – Kasus perampokan yang menimpa dirumah Dinas Walikota Blitar saat ini Polisi sedang lakukan pendalaman, diantaranya kumpulkan saksi-saksi. Hal itu dikatakan Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Dirmanto.

“Tim masih bekerja melakukan penyelidikan. Berdasarkan keterangan saksi sempat melihat salah satu pelaku menggunakan jaket warna cream dengan lambang bendera Indonesia,” ujarnya dalam keterangan tertulis diterima wartawan, Senin (12/12/2022)

Dia menjelaskan, para pelaku menggunakan mobil jenis Innova warna hitam plat merah. Ada dugaan kalau plat nomor yang digunakan palsu. Tak hanya merampok uang ratusan juta dan perhiasan saja, pelaku juga mencoba menghilangkan alat bukti CCTV yang ada di TKP.

“Saat ini Tim Gabungan yang terdiri dari Satreskrim Polres Blitar Kota dan di-backup dari Jatanras Ditreskrimum Polda Jatim sedang terus bekerja melakukan penyelidikan,” ujarnya.

“Kami mohon doanya mudah mudahan dapat kami cepat ungkap, sehingga para pelaku segera dapat kita amankan,” pungkasnya.

Perlu diketahui perampokan menyasar rumah Wali Kota Blitar pada Senin Subuh sekira pukul 03.00 – 04.00 WIB. Wali Kota dan istri dikabarkan disekap dan diancam agar menunjukkan tempat barang berharga disimpan.

lima orang termasuk Walikota dan Ibu Walikota disekap bersama penjaga dari Satpol PP di dalam rumah.

Perampok berhasil menggondol uang cash 400 ratus juta rupiah dari dalam rumah dinas tersebut. (nul)

Reporter: Ainul Mukorobin

Editor: Rizal

No More Posts Available.

No more pages to load.