SIDOARJO, PETISI.CO – Palang Merah Indonesia (PMI) Sidoarjo masuk kategori baik. Pasalnya, mampu melayani masyarakat dan membina relawan dengan baik, serta hal-hal lain dijalankan sesuai aturan.
Penilaian itu disampaikan Ketua PMI Jawa Timur, Imam Utomo saat menghadiri peringatan hari ulang tahun (HUT) ke 73 PMI Kabupaten Sidoarjo – 2018, sekaligus pelantikan Dewan Kehormatan dan Pengurus PMI Sidoarjo masa bakti 2018 – 2023, di Pendopo Delta Wibawa, Sidoarjo, Minggu (2/12/2018).
“PMI Sidoarjo termasuk baik, karena sejumlah hal terpenuhi, diantaranya, pelayanan masyarakat, pembinaan relawan dan sebagainya sudah dilakukan sesuai aturan,” kata mantan Gubernur Jawa Timur ini.
Sekda Sidoarjo, Achmad Zaini yang resmi dilantik sebagai Ketua PMI Sidoarjo oleh Imam Utomo itu mengemukakan, tema yang diusung pada HUT ke 73 kali ini, yaitu “Bersama Kita Membantu Sesama dalam Semangat Kepahlawanan”.
“Menurut standar Badan Kesehatan Dunia, WHO (World Health Organization), ketersediaan kebutuhan darah itu dua persen dari jumlah penduduk. Berkat adanya fasilitas gedung dilengkapi sarana dan prasarana yang cukup memadai, serta kerja sama relawan donor terjalin baik, kebutuhan darah di Sidoarjo pun terpenuhi. Bahkan, jumlah produksi darah pada 2017 mencapai 63 ribu kantong atau sekitar 31 persen,” jelasnya.
Dalam kesempatan ini, Bupati Sidoarjo, Saiful Ilah menyampaikan ucapan terima kasih kepada para pendonor yang rela menyumbangkan darahnya dan para pengurus PMI yang mau mengabdikan diri demi misi kemanusiaan itu.
Acara tersebut berakhir dengan penyerahan tanda penghargaan bagi penyumbang donor darah ke 25 kali, 50 kali, 75 kali dan 100 kali serta sepuluh penggerak penyumbang donor darah terbanyak. (wachid)