Idul Adha 1443 H Yayasan Al Kautsar PBI Sembelih 14 Ekor Hewan Kurban

oleh
Ketua Yayasan foto bersama murid SD Al Kautsar dan anak Yatim

Untuk di Salurkan Kepada Masyarakat dan Anak Yatim Yang Membutuhkan

Surabaya, Pancarkan.com-Masjid Al Kautsar bersama Yayasan Al Kautsar Pondok Benowo Indah (PBI) Blok OO 33-35 Kelurahan Babat Jerawat, Kecamatan Pakal Surabaya, melaksanakan salat Idul Adha dan penyembelihan hewan kurban, Sabtu (9/7/2022).

Sementara hewan kurban yang disembelih di Al Kautsar sebanyak 14 ekor, diantaranya, 8 ekor sapi dan 6 ekor kambing, hewan hewan kurban tersebut berasal dari jamaah dan warga masyarakat sekitar. Sebanyak 30 orang beserta 1 perusahaan (BJTI) menyumbangkan hewan kurbannya melalui Masjid Al Kautsar dan Yayasan Al Kautsar.

Ketua Yayasan Al Kautsar PBI dan Ketua Panitia Kurban foto bersama petugas BPBD Pemerintah Kota Surabaya

Ketua Yayasan Al Kautsar Drs. Catur Anang Hutoyo melalui Ketua Panitia hari raya Idul Adha 1443 H / 2022 M, Muhammad Alhakim Danurwindo, SE, MM, menyampaikan, dalam kegiatan pelaksanaan Qurban kali ini Masjid Al Kautsar bersama Yayasan Al Kautsar menyembelih sebanyak 14 ekor hewan kurban, dan di distribusikan kepada para jamaah, warga masyarakat sekitar dan Yatim/piatu diwilayah Pondok Benowo Indah.

“Hewan hewan kurban tersebut akan kita salurkan kepada warga masyarakat dan anak yatim piatu serta para jamaah. Alhamdulillah tahun ini berhasil kita sembelih sebanyak 14 ekor hewan kurban (sapi dan kambing) dan kita upayakan agar masyarakat sekitar serta anak yatim piatu dapat menerima,” ucapnya.

Antusias masyarakat PBI untuk berkurban sangat tinggi

Menurutnya, hingga saat ini meskipun di tengah situasi wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) warga masyarakat masih antusias untuk melaksanakan ibadah kurban, kendati demikian pihaknya berharap agar tahun mendatang wabah PMK ini sudah sirna. Sehingga masyarakat semakin bersemangat untuk melaksanakan kurban, dan bertambah banyak yang menyalurkan hewan hewan kurbannya di masjid masjid serta yayasan yayasan guna membantu masyarakat yang membutuhkan.

“Pelaksanaan kurban di Al Kautsar kali ini mengikuti ketentuan tanggal Idul Adha Muhamadiyah pada Sabtu 9 Juli 2022, walaupun begitu kita melakukannya dengan tetap mengikuti prosedur dari pemerintah terkait isu dan kasus wabah PMK pada hewan ternak. Oleh karenanya, dalam menjaring antusias warga yang berkurban, Al Kautsar memilih jenis sapi Bali yang didatangkan dari Kabupaten Banyuwangi, dimana daerah tersebut terbebas dari zona merah wabah PMK,” terang Hakim, Ketua Panitia Kurban Al Kautsar.

Sehingga, lanjut Hakim, antusias warga untuk berkurban dirasa meningkat yang dibuktikan dengan pendapatan hewan kurban saat ini, yaitu sebanyak 8 ekor sapi dan kambing 6 ekor. Hal itu merupakan suatu yang perlu di syukuri bersama sama ditengah kondisi wabah PMK yang melanda saat ini.

“Harapannya adalah, kedepan dengan adanya kasus seperti ini pemerintah dan masyarakat peternak juga stake holder di bidang ternak sapi dapat berkordinasi bersama sama, agar yang namanya penyakit mulut dan kuku (PMK) guna kelancaran kurban bisa sebagaimana mestinya,” ujar pemuda yang juga turut berkecimpung di Yayasan Al Kautsar itu.

Informasi dilapangan, terselenggaranya kegiatan kurban tersebut dilaksanakan oleh Yayasan Al Kautsar melalui Lembaga Takmir Masjid Al Kautsar bersama dengan seluruh unsur Lembaga lainnya. Diantaranya, Lembaga Pendidikan, Lembaga Sosial dan juga Lembaga Pengembangan ekonomi.

Sementara pelaksanaan kegiatan penyembelihan hewan kurban tersebut dilakukan oleh panitia di halaman Yayasan Al Kautsar. Selanjutnya, daging daging kurban dikemas dan diberikan pada beberapa warga yang sudah menunggu sejak proses penyembelihan dilaksanakan, selebihnya diantarkan oleh panitia kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan serta yatim/piatu. (bah)

No More Posts Available.

No more pages to load.