Surabaya, pancarkan.com – Masyarakat pecinta musik, khususnya di wilayah Surabaya barat, bakal mendapatkan hiburan gratis dari musisi ternama Ahmad Dhani, bersama grup TRIAD, yang dijadwalkan manggung di Pawon Ndeso Jalan Babat Jerawat, Kamis (25/01/2024).
Kehadiran grup music papan atas TRIAD ini sebagai ganti, karena grup Dewa 19, yang rencana manggung di wilayah Kelurahan Babat Jerawat Kecamatan Pakal, dibatalkan akibat sesuatu hal.
Menurut Bagoes Ardiyanto, panitia pelaksana konser, pihaknya meminta maaf, karena harus merubah jadwal, untuk menghadirkan grup music yang masuk dalam naungan Republik Cinta.
“Harapan kami, konser ini tetap terlaksana, namun ada kendala khusus yang membuat pergelaran musik Dewa 19 ini batal,” ujar Bagoes, Kamis (19/1/2024).
Dikatakan Bagoes, untuk mengobati kekecewaan warga Pakal dan Surabaya Barat khususnya, maka Ahmad Dhani mengganti mendatangkan grup Band T.R.I.A.D.
T.R.I.A.D yang dimotori Ahmad Dhani bersama Ikmal, Ices, Mitha, dan Tharas akan hadir pada Kamis, 25 Januari 2024 , di lapangan parkir Pawon Ndeso jalan Babat jerawat.
“Dengan kejadian ini kami berharap masyarakat bisa memaklumi permasalahan yang ada, dan konser musik T.R.I.A.D bersamaan kampanye Ahmad Dhani berjalan dengan aman dan lancar, ” tambah Bagoes.
Seperti diketahui, Ahmad Dhany memiliki bakat dan talenta luar biasa. Mantan suami Maia Estianty ini dikenal sebagai musisi handal yang melahirkan karya-karya fenomenal.
“Semua itu membuat nama Ahmad Dhani selalu melekat di hati para kawula muda di tanah air,” ujar Sokip, warga Surabaya barat, pengagum lagu-lagu karya Ahmad Dhani.
Kata Sokip, yang juga warga Pondok Benowo Indah (PBI) ini, beberapa lagu ciptaan Ahmad Dhani seolah tak lekang oleh jaman.
“Beberapa lagu Dhani (Ahmad Dhani,red) yang melegenda itu seperti Arjuna Mencari Cinta, Kangen, Cinta Kan Membawamu Kembali, dan masih banyak lagi,” kata Sokip yang juga pemilik Media Petisi Grup ini.
Semua ini tidak lepas dari bakat bermusik yang dimiliki Ahmad Dhani sejak remaja, saat di bangku SMA.(joe)