Kecamatan Pakal Rutin Sambangi Warganya

oleh
oleh

SURABAYA, PETISI.COKecamatan Pakal patut diacunggi jempol. Pasalnya, hampir tiap minggu mereka melaksanakan sidak di wilayahnya guna menolong warga yang tidak mampu dan ketingalan mental. Seperti halnya yang dilakukan kemarin Senin (28/01/19),  di rumah Maya Sulistiyo Dewi, warga Pondok Benowo Indah Blok FG no 1, RT 04/ RW 12, Kelurahan Babat Jerawat, Kecamatan Pakal Surabaya. Maya mengalami depresi mental karena ditinggal oleh orang tua laki dan mengalami gizi buruk.

Kata orang tua Maya, anaknya cerdas, ceria, baik, dan suka agresif dalam hal apa aja. Tapi sekarang setelah ditingal orang tuanya dia sering banyak murung termenung. Bahkan yang biasanya Maya membantu pekerjaan orang tua, kini tidak lagi dia kerjakan.

Dari laporan warga, Kasi Kesra Kecamatan Pakal, Yoedhiantoro mendatangi rumah Maya. Kasi Kesra beserta jajaran pemerintah terkait antara lain Dinas Kesehatan Puskesmas Benowo Kota Surabaya atau psikolog. Selain itu staf Kasi Kesra Kel Babat Jerawat beserta staff Kader Kesehatan Jiwa Kecamatan Pakal, tomas atau RT untuk membantu keluarga tersebut.

Dalam pemeriksaan terhadap Maya memang mengalami depresi mental maupun gizi buruk karena meninggalnya orang tua laki-laki. Melihat keadaantersebut, pihak-pihak terkait menyarankan dan mengabil solusi untuk segera memeriksakan kesehatan secara kontiyu ke Puskesmas Benowo, Kecamatan Pakal Surabaya secara gratis. (sol)

The post Kecamatan Pakal Rutin Sambangi Warganya appeared first on Petisi.

Sumber Berita : PETISI

No More Posts Available.

No more pages to load.