Entry Meeting Pemeriksaan Laporan Keuangan Kejaksaan RI Ta 2023

oleh

Kajati Jatim, Dr. Mia Amiati, SH, MH, CMA bersama-sama dengan para Asisten dan para pengelola anggaran (Sub Bagian Keuangan) serta para Kajari se Jatim beserta jajarannya di wilayahnya masing-masing mengikuti acara Entry Meeting Pemeriksaan Laporan Keuangan Kejaksaan RI TA 2023 secara virtual, yang dilaksanakan di Kejaksaan Agung RI dan dihadiri oleh Bapak Jaksa Agung RI, Wakil JA, para Jaksa Agung Muda dan para Pejabat Esselon II di lingkungan Kejaksaan Agung RI.

Kegiatan Entry Meeting diawali dengan Sambutan oleh Bapak Jaksa Agung RI yang pada intinya menyampaikan bahwa dalam rangka membangun sinergitas untuk mendukung kelancaran pemeriksaan Laporan Keuangan oleh BPK di lingkungan Kejaksaan, kegiatan entry meeting merupakan sarana untuk menyampaikan secara terbuka berbagai kendala, hambatan, dan tantangan yang ada dalam pengelolaan keuangan, sehingga pemeriksaan ini dapat sekaligus memperoleh gambaran yang objektif dan memberikan solusi yang mampu memecahkan persoalan pengelolaan keuangan di masa mendatang.

Sinergitas, kolaborasi, dan koordinasi harus senantiasa ditingkatkan dalam rangka pengelolaan keuangan negara yang baik dan dapat dipertanggungjawabkan demi kemajuan bangsa dan negara. Jaksa Agung RI mengharapkan agar pemeriksaan atas LKKL Tahun Anggaran 2023 dapat berjalan dengan baik, lancar, dan selesai tepat waktu serta dapat mempertahankan hasil penilaian dan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

No More Posts Available.

No more pages to load.