Pancarkan.com
Peristiwa

Hari Bhayangkara ke 76, Polsek Tandes Gelar Tasyakuran Bersama Forpimka

Forpimka potong tumpeng dan diserakan kepada Kapolsek Tandes

Surabaya, Pancarkan.com-Polsek Tandes Polrestabes Surabaya menggelar acara tasyukuran bersama, dalam rangka hari Bhayangkara ke-76 di halaman Mapolsek, Selasa (5/7/2022).

Tasyakuran tersebut digelar dengan sangat sederhana, yang dihadiri oleh Forkopimka Kec. Tandes bersama jajaran dan anggota.

Kapolsek Tandes Kompol Danu Anindhito Kuncoro Putro, S.I.K, MH, mengatakan, kegiatan tasyakuran diselenggarakan dan bertujuan agar anggota diberi kemudahan dalam menjalankan tugas untuk melayani, melindungi, dan mengayomi masyarakat dengan profesional.

Pihaknya menambahkan, bahwa upaya yang telah dilakukan Polsek Tandes dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, agar kedepan lebih ditingkatkan dan lebih baik lagi.

Hal ini senada juga disampaikan oleh ForpimkaTandes, dalam sambutannya menyampaikan, bahwa kerjasama tiga pilar yang sudah terjalin baik selama ini harus dijaga dan ditingkatkan, dan berharap terus aktif bersinergi mendukung pelaksanaan program pemerintah, dalam upaya pemulihan ekonomi.

Sementara, Camat Tandes Ahmad Yardo Wafiqo, mengucapkan rasa terimakasih kepada Kapolsek dan Danramil, karena telah menjalin kekompakan untuk membantu mencegah dan menangkal potensi kerawanan. Sehingga situasi kamtibmas wilayah Kecamatan Tandes tetap kondusif.

“Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa mempermudah kita dalam menjalankan amanah. Dirgahayu Kepolisian Negara Republik Indonesia, Polri yang Presisi mendukung pemulihan ekonomi dan reformasi struktural untuk mewujudkan Indonesia tangguh Indonesia tumbuh,” ucapnya.

Kegiatan berjalan lancar dan diakhiri dengan pemotongan tumpeng serta kue oleh Kapolsek, Danramil dan Camat, yang diberikan kepada anggota yang sedang naik pangkat serta undangan yang berulang tahun. (bah)

Related posts

Bakar Sampah di Kebun, Seorang Kakek Tewas Terpanggang

Warga Banyuwangi Ditemukan Tewas Di Kamar Kos  

redaksi

Dandim 0815 Hadiri Silaturahmi dan Coffe Morning Danrem 082/CPYJ Bersama Insan Media

redaksi