Pancarkan.com
Peristiwa

Kapolsek Pakal Turun Atur Lalulintas di Titik Rawan Kemacetan

Kapolsek Pakal Kompol Bambang Eko Sujarwo SH, MH, atur Lalulintas di simpang tiga Lima lima

Surabaya,Pancarkan.com – Kepekaan seorang pemimpin dalam mengambil sikap ditunjukkan Kapolsek Pakal Polrestabes Surabaya Kompol Bambang Eko Sujarwo SH, MH. Tanpa sungkan dan pikir panjang, setiap hari pihaknya turun langsung membantu anggotanya dalam mengatur lalulintas di titik lokasi padatnya kendaraan yang ada diwilayah hukumnya saat pagi dan sore.

Pakal merupakan wilayah yang tingkat kepadatan kendaraan cukup lumayan pada jam jam tertentu pagi dan sore hari, sehingga di butuhkan pengaturan ekstra pada waktu atau jam jam tersebut. Mengingat Pakal merupakan wilayah perbatasan antara kota Surabaya dengan Kabupaten Gresik, yang mana arus lalinnya saat masyarakat hendak berangkat maupun pulang beraktifitas dipastikan akan sangat padat, belum lagi jika terdapat kendaraan troble (mogok) diarea jalan tersebut.

Mengantisipasi situasi tersebut, Kompol Bambang tak ingin wilayahnya menjadi lokasi penumpukan kendaraan. Ia rela berdiri ditengah jalan turut serta mengurai arus lalin walaupun saat ini dalam kondisi berpuasa, menurutnya hal itu bertujuan demi kelancaran masyarakat pengendara agar mereka cepat sampai di rumah dan bisa berbuka puasa bersama keluarga.

Tak hayal, hal tersebut membuat sejumlah pengguna jalan memuji sikap kapolsek yang tak hanya duduk di belakang meja, namun juga ikut membantu mengurai kepadatan dengan mengatur lalulintas.

“Wah pak kapolseknya turun tangan mengatur lalu lintas. Kami sangat senang melihat semangatnya dan ini harus dicontoh oleh kapolsek lainnya,” tutur Edi, salah seorang pengguna jalan warga Kabupaten Gresik yang setiap harinya melintasi jalan tersebut.

Kapolsek Pakal bersama jajarannya tetap memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan melakukan pengaturan arus di titik titik lokasi yang memiliki potensi krodit karena padatnya kendaraan, yaitu diarea simpang tiga Lima lima dan pintu masuk perumahan Pondok Benowo Indah (PBI).

Sebagai anggota Polri yang melayani masyarakat, Polsek Pakal berusaha untuk menjalankan tugas dan membantu masyarakat. Hal tersebut tercermin dari semangat dalam bertugas yang tidak mengenal waktu dan keadaan dengan tetap melaksanakan pelayanan pengaturan arus lalu lintas dengan penuh loyalitas.

“Ini sudah menjadi kewajiban kami melayani masyarakat, sebagai bentuk pengabdian kepada warga masyarakat terutama kterhadap pengguna jalan,” ujar Kompol Bambang, Selasa (5/4/2022).

Kapolsek berharap, dengan semangat anggotanya dalam mengatur arus lalulintas yang berada di titik titik rawan kemacetan diwilayah hukumnya, maka para pengguna jalan akan merasa aman dan nyaman pada saat melintas.

“Kami mengimbau dengan peningkatan kepadatan arus di simpang tiga lima lima para pengguna jalan agar berhati hati dan bersabar, saling menghormati dengan sesama pengguna jalan yang lain. Demi kelancaran arus lalulintas patuhi instruksi petugas Polri dalam pengaturan, agar dapat tercipta situasi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalulintas,” tegas mantan Kasat Sabhara Polres Mojokerto ini.

Sebagai anggota Polri, tambah Kompol Bambang, dirinya selalu berusaha memberikan pelayanan yang terbaik termasuk hadir ditengah masyarakat untuk membantu mengatur arus lalu lintas.

“Saya berinisiatif mengatur lalin agar lancar. Dan kami juga mengimbau kepada pengendara motor untuk berhati-hati serta menggunakan helm pengaman dan patuhi peraturan lalulintas,” pungkas perwira Polisi dengan satu melati di pundak tersebut. (bah)

Related posts

Contraflow Diterapkan Satlantas Gresik di Jalur Pengecoran Duduksampeyan

Jalin Silaturahmi, Kapolsek Pakal Baru Kunjungi Satkoryon Banser

Gus Ipul: Semua Pihak Harus Bisa Menahan Diri

redaksi