Pancarkan.com
Peristiwa

Kapolsek Curahdami Berikan Nasi Tumpeng ke Wadan Yonif Raider 514 Kostrad

Bondowoso, Pancarkan.com – Sinergi dan kebersamaan antara TNI dan Polri di Kabupaten  Bondowoso Jawa Timur semakin terjalin erat dan sudah dibuktikan dengan sejumlah kegiatan yang dilakukan kedua lembaga institusi negara yang kerap ditayangkan sejumlah media online.

Seperti yang dilakukan Kapolsek Curahdami AKP Budi Handoko,S.Sos bersama seluruh anggotanya dengan  mendatangi Markas Yonif Raider 514 Kostrad untuk memberikan ucapan selamat Ulang tahun TNI ke-74 sekaligus pemberian nasi tumpeng yang diterima langsung  Wadan Yonif Raider 514 Kostrad Mayor Inf.Dwi Purwanto, S.H. didampingi seluruh prajurit Yonif Raider 514 Kostrad.

Wadan Yonif Raider 514 Kostrad menyampaikan ‘ Terima kasih kepada Kapolsek Curahdami dan seluruh anggota Polsek Curahdami yang memyempatkan waktu untuk memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada TNI khususnya kami yang berada di Yonif Raider 514 Kostrad, semoga sinergi antara TNI dengan Polri akan selalu kompak dan bisa menjaga bangsa dan negara yang kita cintai ‘ kata Mayor Inf. Dwi Purwanto, S.H

Ucapan selamat Ulang Tahun TNI Ke – 74 dari Kapolsek Cutahdami beserta anggotanya di Markas Yonif Raider 514 Kostrad merupakan penyampaian yang kedua kepada di Markas Yonif Raider 514 Kostrad dimana yang pertama dilakukan Kapolres Bondowoso AKBP Febriansyah SIK bersama jajarannya  Minggu kemarin.

Berharap kebersamaan dan kerjasama antara TNI dan Polri di Kabupaten Bondowoso makin berkembang dan kian ditingkatkan.*

Reporter : Cipto

Related posts

Polda Jatim Gandeng Komponen Masyarakat Stop Peredaran Narkoba

Satlantas Polres Gresik Gelar Simulasi Padamkan Api dan Evakuasi Pohon Tumbang

Kapolda Jatim Support Forkopimda Gresik Dalam Percepatan Vaksinasi