Pancarkan.com
Hukum

Pemuda Desa Kolla Bangkalan Tewas Bersimbah Darah

BANGKALAN, PETISI.CO Seorang pria ditemukan tewas dengan luka bacok di bagian leher belakang. Korban ditemukan warga di pinggir jalan raya Kmp. Haltah Desa Kolla, Kecamatan Modung, Kabupaten Bangkalan, Kamis (18/4/2019) sekira pukul 11.20 wib. Pria tersebut tewas di lokasi diduga menjadi korban pembacokan.

Korban meninggal dunia adalah Samsul Anam (30), pekerjaan sebagai operator bagian Kren di PT. Sarina Surabaya, warga Kmp. Klompang Desa Kolla, Kec. Modung Kab. Bangkalan.

Kejadian sekitar pukul 11.20 wib, dimana korban saat itu ditemukan warga sudah dalam keadaan tergeletak di pinggir jalan raya Kmp. Haltah Ds. Kolla, Kecamatan Modung Bangkalan, dalam posisi badan terlentang dan bagian kepalanya di sebelah timur, lalu kaki di sebelah barat dengan kondisi yang sudah bersimbah darah.

Dalam diri korban terdapat luka bacokan pada bagian leher belakang. Kemudian korban digotong oleh warga ke rumah Sanusi (Paman Korban), sekitar 10 menit kemudian korban langsung dilarikan ke Puskesmas Sreseh Kabupaten Sampang, menggunakan kendaraan pick up yang melintas saat kejadian, dan korban meninggal dunia di Puskesmas Sreseh Kab. Sampang.

Kapolres Bangkalan AKBP Boby P Tambunan, menjelaskan, awalnya sekira pukul 10.20 wib, saksi Imam Ghozali (paman korban) menelpon korban untuk meminta tolong mengantarkan HP-nya yang dibawa oleh Badrus, yaitu sepupu korban ke rumahnya.

“Kemudian sekira 15 menit, korban sudah sampai di rumah saksi Imam Ghozali dengan membawa HP yang sebelumnya dibawa oleh Badrus sepupu korban tersebut. Saat berada di rumahnya Imam Ghozali, korban sempat minum kopi dan main game, dan 30 menit kemudian korban pamit kepada saksi untuk pulang ke rumahnya,” ungkap Kapolres.

Namun, lanjut Kapolres, setelah itu korban ditemukan warga tergeletak di pinggir jalan dengan bersimbah darah, dan sempat digotong oleh warga ke rumah pamannya Sanusi yang kemudian dibawa ke Puskesmas Sreseh Sampang.

“Korban meninggal dunia di Puskesmas Sreseh Kabupaten Sampang. Dugaan sementara adalah terkait asmara,” terang AKBP Boby.

Saat ini kejadian tersebut sudah dalam penanganan Polres Bangkalan, dengan memeriksa saksi-saksi.

Petugas juga melakukan olah TKP (Tempat Kejadian Perkara) ulang untuk mencari saksi dan petunjuk lain, buat Laporan Polisi (LP), perdalam informasi.

Sementara barang bukti yang berhasil diamankan Polisi, diantaranya, sepeda motor Honda Beat warna putih biru milik korban, HP milik korban, pakaian korban, sepasang sandal jepit yang diduga milik korban, satu buah tutup knalpot Honda Beat yang belum diketahui pemiliknya. (bah)

The post Pemuda Desa Kolla Bangkalan Tewas Bersimbah Darah appeared first on Petisi.

Sumber Berita : PETISI

Related posts

Dua Pengedar Pil Haram Diringkus Resnarkoba Polres Bondowoso

Bos Travel Umroh Surabaya Dilaporkan Polisi

agus petisi

Pengarahan Kajati Jatim Selaku Pengawas IAD pada Acara Pertemuan Konsultasi (PK) IAD Se Wilayah Jawa Timur

agus petisi