MALANG, PETISI.CO – Walikota Batu Hj. Dewanti Rumpoko hadir dalam kegiatan Pembekalan Calon Pegawai Negeri Sipil TA. 2018 Pemerintah Kota Batu di Jl. P. Sudirman, No. 1, Blimbing Kota Malang, Selasa (26/3/ 2019).
Kegiatan yang dilaksanakan selama 2 hari ini akan membekali CPNS tentang wawasan nusantara, cinta tanah air, pembentukan karakter, PBB, dan tata cara upacara militer.
Dalam sambutannya Walikota Batu, menyampaikan kepada semua CPNS agar selalu bersyukur, karena dari 3100 pendaftar CPNS di Kota Batu hanya 216 yang bisa lolos seleksi CPNS.
Lebih lanjut, Walikota Batu, menyampaikan kepada CPNS agar selalu mengikuti peraturan yang ada, jika sudah taat dengan peraturan pasti jadi PNS yang baik, dia berpesan agar CPNS selalu menjaga kebersamaan demi kesatuan dan persatuan NKRI.
Diakhir sambutan Walikota Batu, berpesan kepada CPNS bahwa kedisiplinan mutlak dilaksanakan dan jangan pernah berbuat yang membuat orang laih kehilangan kepercayaan. “Hapalkan, Pahami dan Resapi makna Panca Prasetya Korpri, Insya Allah menjadi ASN yang amanah,” tuturnya.
.Walikota hadir bersama Plt. BKPSDM Drs. Siswanto dan Kabag Humas Kota Batu Suliyanah, serta Hari Siswanto. Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) TA. 2018 di Lingkungan Pemerintah Kota Batu terdiri dari tenaga guru, teknis dan kesehatan. (mas/eka)
The post Walikota Batu Bekali CPNS Disiplin dan Panca Prasetya Korpri appeared first on Petisi.