Pancarkan.com
Peristiwa

Ribuan Kaum Milenial Banjiri Acara Polres Blitar di Halaman Pemkab

BLITAR, PETISI.CO – Ribuan kaum milinial Blitar membanjiri acara yang digelar Polres Blitar di depan Kantor Pemkab Blitar, Minggu (24/02/2019). Acara ini dihibur oleh personil musisi dari anggota Polres Blitar, berlangsung meriah. Antusias kaum milinial menunjukkan semangat yang luar biasa.

Acara ini juga dihadiri ratusan komunitas mobil, sepeda motor, pelajar dan ASN Pemerintah Kabupaten Blitar.

Kegiatan ini selain dihibur oleh musisi dari anggota Polres Blitar, juga disiapkan banyak hadiah yang dibagikan. Bahkan sebuah sepeda motor sebagai hadiah utamanya.

Selain itu, panitia juga mengadakan kegiatan lari marathon yang diikuti ratusan kaum milinial dan anggota personil Polres Blitar.

Dalam kesempatan itu Kapolres Blitar Anissulloh M. Ridho berpesan, kepada kususnya kaum milinia diharapkan untuk selalu mentaati rambu rambu lalulintas, sebab selama tahun 2018 sebanyak 167 kasus kecelakaan hampir 80 persennya adalah kaum milinial.

Donnylo Musisi Polres Blitar.

“Untuk itu kepada kaum milinial hendaknya mentaati rambu-rambu lalulintas dan beretika dalam berlalulintas, karena pantang bagi kaum milinial Blitar untuk tidak mentaati peraturan lalulintas demi keselamatan di jalan raya,“ pesan Kapolres.

Lebih lanjut Kapolres menyampaikan, untuk menyongsong datangnya pesta demokrasi 17 April 2019,  kepada kaum milinial jangan sampai menjadi Golput.

Ribuan kaum milenial menghadiri acara.

“Harus menjadi pelopor datang ke TPS menggunakan hak suaranya untuk menentukan hak pilihnya, karena pantang bagi kaum milinial untuk menjadi Golput,” pesan Kapolres.

Serangkaian acara yang digelar Polres Blitar ini begitu antusiasnya warga Blitar khususnya kaum milinial. Sehingga ribuan masyarakat berjubel memenui alun alun Pemkab Blitar di Kanigoro.(min)

The post Ribuan Kaum Milenial Banjiri Acara Polres Blitar di Halaman Pemkab appeared first on Petisi.

Sumber Berita : PETISI

Related posts

MUI Surabaya Imbau Masyarakat Tetap Optimis dan Aktif Melaksanakan Qurban

Satreskrim Polres Gresik Ringkus Pencuri Terekam CCTV

Khawatir Berdampak Buruk, Kasun Klampokan Buang Jenglot yang Baru Ditemukannya