Pancarkan.com
Pemerintahan

Bupati Bondowoso Diminta Pikirkan Jalan Padas Menuju Desa Lanas

Jalan menuju Desa Lanas selain berupa padas juga cukup sempit

Bondowoso, Pancarkan.com – Kades Lanas meminta Pemerintah Daerah (Pemda) Bondowoso benar – benar memikirkan kondisi warga Desa Lanas yang terletak di  bagian ujung di wilayah  Kecamatan Botoinggo yang sampai kini hidup dalam kemiskinan.

Kemiskinan warga Lanas akibat dari hasil pertanian Pisang sudah tidak lagi jadi minat, akibat biaya pengiriman pisang dari desa Lanas ke lokasi penampungan pisang di Desa Botolinggo, semakin mahal.

Hal itu disebabkan  medan jalan menuju Desa Lanas selain berupa padas juga cukup sempit untuk dilintasi truk pengangkut.

Rosyid, pedagang Pisang asal Kota Situbondo Jawa Timur mengatakan, dia harus hati hati dalam berdagang pisang.

“Saya khawatir justru bukan mendapat untung, akan tetapi justru alami kerugian, sebab jalan menuju Desa Lanas medannya luar biasa parah, selain tetap jalan padas juga sempit. Sudah 26 tahun jadi pedagang pisang, kondisi jalannya ya tetap begitu begitu saja, tidak diaspal,” terangnya.

Kades Lanas mengatakan,  Pak Irwan sudah bangun jalan aspal sekitar 200 M waktu dirinya masih duduk di DPRD Bondowoso,  dan  pihaknya sangat berterima kasih  atas bantuannya.

“Saya harapkan adalah, jalan dari jalan aspal terakhir Desa Lumutan  hingga Desa Lanas sepanjang belasan KM segera dibangun aspal,” terang Suniwar.

Diharapkan agar Bupati dan Wakil Bupati Bondowoso bisa memikirkan dengan serius kondisi jalan menuju Desa Lanas Kecamatan Botolinggo Kabupaten Bondowoso dengan serius, sesuai visi dan misi pemerintah daerah untuk mengangkat ekonomi dan kesejahteraan rakyatnya.*

Reporter : Cipto

Related posts

Mari Belajar Menghargai Waktu; Sebuah Catatan Akhir Tahun 2023

agus petisi

Pemda Bondowoso Harus Segera Putuskan Jadwal Pilkades 2021

Dewanti Rumpoko Hadiri Seminar Sinergi Malang Raya

redaksi