Pancarkan.com
Berita UtamaGaya Hidup

Gaet 20 Vendor, Golden Tulip Legacy Gelar Pameran Pernikahan Tradisional

Segala macam kebutuhan pernikahan termasuk konsultasi bisa ditemukan di acara pameran pernikahan tradisional bertemakan I Love You 3000, Sabtu (27/7).

Surabaya (pancarkan.com) – Tren moncernya pernikahan bertema etnik dan tingginya permintaan akan akomodasi dan tempat penyelenggaraan pernikahan tradisional di Surabaya saat ini juga diantisipasi Hotel Golden Tulip Legacy Surabaya.
Hotel bintang empat di Jl HR Muhammad ini untuk pertama kalinya menyelenggarakan pameran pernikahan tradisional bertema I Love You 3000, Sabtu (27/7).
Menggaet 20 vendor, berlokasi di grand ballroom lantai 2 yang berkapasitas 1.000 orang, Hotel Golden Tulip Legacy memberikan konsep dekorasi tradisional modern yang dikolaborasikan dengan EO, wedding organizer, fashion designer dan pakar kecantikan.
“Konsep tradisional kini mendominasi pasaran pernikahan di Surabaya. Kami ingin memberikan pernikahan terbaik karena pernikahan merupakan acara terbesar dalam hidup sepasang kekasih yang ingin mengabadikan komitmen mereka. Jika acara ini sukses akan menjadi agenda kegiatan 6 bulan sekali, ” kata Senior Vice President Operation Golden Tulip Indonesia Patrick Sibourg, Sabtu (27/7).
Marketing Communication Manager Hotel Golden Tulip Legacy Surabaya Maya Puspita menambahkan pasar Surabaya selama ini didominasi pernikahan berkonsep modern, Eropa namun tren sekarang kembali ke pernikahan tradisional karena banyak masyarakat ingin tetap melestarikan adat dan budaya Indonesia yang penuh filosofi luhur. Termasuk tradisional China.
Sebagai salah satu penyedia tempat resepsi pernikahan, pihaknya berkolaborasi dengan vendor untuk mengantisipasi permintaan pasar dengan menyediakan paket dan penawaran terbaik sepanjang tahun.
Event yang berlangsung dua hari dan berakhir Minggu (28/7) besok kata Maya diisi dengan berbagai acara menarik seperti live talk show bersama pakar kecantikan, juga fashion show dari designer. Tema talkshow seputar bagaimana mempersiapkan diri sebelum pernikahan dan menjaga kecantikan diri menjelang pernikahan.
Selama event berlangsung, pengunjung yang beruntung bisa mendapatkan berbagai hadiah menarik. Juga bisa mendapatkan bulan madu yang termasuk di dalamnya tiket pulang pergi dan akomodasi selama 3 hari 2 malam ke Singapura. (tis/gus)

Related posts

Jum’at Curhat: Polres Nganjuk Himbau Jamaah Berperilaku Politik yang Sehat

Dispendukcapil Sidoarjo Berikan Solusi Bagi Masyarakat Kehabisan Blanko E-ktp

Siswa SMP SAIM Unjuk Cita-cita di Depan Ayah Bunda