Pancarkan.com
Pemerintahan

BPKP Jatim dan DPMD Pemkab Jombang Gelar Workshop

JOMBANG, PETISI.CO – Untuk meningkatkan cara mengimplementasikan aplikasi Seskeudes, BPKP Jawa Timur dan DPMD Kabupaten Jombang menggelar Workshop tentang hasil evaluasi implementasi sistem tata kelola keuangan desa dengan aplikasi Seskeudes tahun 2018, Kamis (06/12/2018) bertempat di pendopo Kabupaten Jombang.

Acara workshop dihadiri oleh Camat dan Kepala Desa se kabupaten Jombang dan undangan lainnya. Acara workshop dibuka oleh Sekda Jombang, Akhmad Jazuli mewakili Bupati Jombang yang berhalangan hadir.

Sekda mengatakan, dalam rangka meningkatkan kinerja Seskeudes di Kabupaten Jombang digelar workshop tentang sistem tata kelola keuangan desa dengan aplikasi Seskeudes kabupaten Jombang tahun 2018.

“Harapan saya para Camat dan Kepala Desa se kabupaten Jombang bisa mengikuti acara workshop sampai selesai. Dengan tujuan para Kepala Desa bisa menerapkan aplikasi Seskeudes dengan baik dan benar,” tutur Sekda Akhmad Jazuli.

Bertindak sebagai moderator pada acara workshop adalah Asisten 1 Sekda, Poerwanto. Dalam workshop ini menampilkan 3 narasumber yaitu Ir. H. Soepriyatno wakil Ketua Komisi XI DPR RI menyampaikan materi Implementasi UU nomor 6 tahun 2014 untuk kesejahteraan rakyat.

Kompol Joes Indra Lanawira SH, kanit 1 subdit III Tipikor Ditreskrimsus Polda Jawa Timur dengan materi peran Polri dalam mengawal pembangunan desa. Dra. Bea Rejeki Tirta dewi Ak. MM dari BPKP pusat menyampaikan materi pengawalan pengelolaan keuangan desa dengan Seskeudes.

Semua peserta workshop tentang evaluasi implementasi sistem tata kelola keuangan desa dengan aplikasi Seskeudes diikuti dengan penuh perhatian dan serius oleh Kepala Desa se Kabupaten Jombang. (prw)

Related posts

Jaksa Agung ST Burhanuddin Terima Penghargaan Best Achievement Award 2023

agus petisi

Sejumlah Rekanan Kontraktor Bondowoso Dikena Sanksi Daftar Hitam

redaksi

Lokarya Mini Lintas Sektor UPTD Puskesmas Kabat Banyuwangi

redaksi